Selamat..!!! Suhendang Terpilih Sebagai Ketua RT.04/07 Kelurahan Jembatan Lima

 

Tampak Ketua Panitia Arif Samsudin saat mengucapkan selamat pada Suhendang yang terpilih sebagai Ketua RT.04/07 kelurahan Jembatan Lima

JAKARTA — Sama halnya dengan Kelurahan lain, Masa bakti Ketua RT di Kelurahan Jembatan Lima, Kecamatan Tambora Jakarta Barat berakhir pada bulan Oktober 2021. Oleh karena itu di sejumlah wilayah tersebut sedang mempersiapkan agenda pemilihan Ketua RT.


Seperti di wilayah RT.04/07 Kelurahan Jembatan Lima, pada Minggu (17/10/2021) sedang mengadakan pesta demokrasi untuk mengadakan pemilihan ketua RT.


Dalam pemilihan tersebut ada dua kandidat sebagai calon ketua RT.04/07, kandidat nomer urut 1 adalah Suhendang, sedangkan kandidat nomer urut 2 adalah R.Sukarman sebagai petahana.


Berdasarkan hasil forum panitia pelaksana pemilihan ketua RT.04/07, daftar pemilih berjumlah 31 pemilih, namun untuk pemilih yang hadir berjumlah 30 orang pemilih.


Dari hasil perhitungan surat suara kandidat nomer urut 1 Suhendang mendapatkan 22 suara, sedangkan nomer urut 1 R.Sukarman hanya mendapatkan 8 suara.


Ketua panitia pelaksana pemilihan Ketua RT 004 Arif Samsudin mengatakan, partisipasi pemilih dalam pesta demokrasi tersebut tergolong tinggi, warga begitu sangat antusias menyalurkan hak pilihnya.



Dia menegaskan, setelah pemilihan ini, dua orang calon ketua RT tersebut diharapkan dapat menyatu kembali, tidak ada lagi persaingan antara satu dengan yang lainnya dan dapat berkaloborasi dengan pemerintah Kelurahan.



"Karena moto kami sebagai panitia sejak awal, pemilihan ini dilakukan untuk memberikan pendidikan berdemokrasi bagi warga, dan untuk Ketua RT yang terpilih dapat menjadi pemimpin yang amanah" jelas Arif, di hadapan warga saat ia menyampaikan sambutan pemilihan tersebut.


Beliau pun mengucapkan selamat kepada calon yang terpilih. "Yang menang jangan merasa jumawa. Yang kalah jangan merasa rendah," pesan Arif menambahkan.




Sementara Ketua RT 004 terpilih, Suhendang mengatakan, mengucapkan banyak terima kasih pada panitia pemilihan ketua RT serta kepada warga masyarakat yang sudah mempercayainya untuk menjabat sebagai ketua RT.


"Semoga kami bisa mengemban tugas yang mulia ini dengan baik, mudah- mudahan kepercayaan ini dapat membuat saya mawas diri untuk melayani warga masyarakat khususnya di lingkungan RT.04/07," tuturnya.



Dalam prosesi pelaksanaan pemilihan tersebut, baik dari pendaftaran sampai saat penghitungan suara, sudah menerapkan protokol kesehatan, seperti menjaga jarak dan menggunakan masker, tampak puluhan warga terlihat ikut meramaikan tahapan yang menegangkan itu.


Selanjutnya Salahudin selaku anggota panitia pemilihan ketua RT 004/07 kelurahan Jembatan Lima, memberikan ucapan selamat, semoga yang telah memberikan dukungan pada ketua RT terpilih untuk tetap membantu dan mendukung dalam program kegiatan Ketua RT serta dapat membawa wilayah maju dan menjalin sinergi dalam membangun wilayah.


Masih ditempat yang sama, sekertaris pemilihan ketua RT Taufik Ali Alydrus juga berpesan kepada siapa saja yang terpilih sebagai ketua RT 04, supaya bisa melanjutkan program dari ketua RT sebelumnya, yang sudah berjalan dengan baik, adapun dalam pelaksanaan harus selalu bekerja sama dengan para pengurus serta mengutamakan mesyawarah mufakat dengan warganya, tingkatkan gotong royong keamanan, maupun sosial kemasyarakatan. (Khaerul/rill/yus)

Posting Komentar

0 Komentar

Terkini