Kelurahan Angke Gelar Festival Olahraga Rakyat, dan Kejuaraan Futsal 2018



PEWARTA-TAMBORA.COM, JAKARTA - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, khususnya Kota Administrasi Jakarta Barat saat ini berupaya memasyarakatkan olahraga sesuai dengan yang dicanangkan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan – Sandiaga Uno. 

Dalam perhelatan turnamen futsal festival olahraga sepanjang tahun 2018 ini, Lurah Angke M.Dirhamsyah sangat mendukung sekali, terlebih kegiatan olahraga sepak bola atau futsal ini tentunya tidak dapat dispisahkan dengan dunia kesehatan.

Demikian ungkap Lurah Angke, M/Dirhamsyah saat acara berlangsung, di Plaza Fusal, bertempat di Jalan Pangeran Tubagus ANgke, Kelurahan angke, Tambora Jakarta Barat, Minggu (11/2/2018). "Didalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat, dan dimana pemuda yang sehat adalah juga menjadi harapan masa depan bangsa," ungkapnya 


Menurut Dirhamsyah, kegiatan Festival futsal ini adalah sesuai dengan instrusi gubernur no.13 tahun 2018 tentang olah raga sepanjang tahun 2018, "festival olah raga footsal yang digelar ini selain sebagai ajang silaturahim antar masyarakat juga dapat meningkatkan rasa persaudaraan dan persatuan serta rasa kebangsaan bersama cinta NKRI.

Bagi M.Dirhamsyah, sepak bola adalah olah raga yang paling banyak disukai oleh masyarakat. Bisa jadi kedepan kegiatan festival futsal ini akan membudaya dan menjadi satu kegiatan positif, ini penyemangat generasi muda masa depan untuk terbebas dari tawuran.

"Perubahan itu tentu akan membawa perubahan mendasar di wilayah kelurahan Angke, karena  melalui acara ini akan menguatkan rasa sportivitas pemuda, remaja ketika berada di tengah lingkungan masyarakat.

Acara festival olah raga rakyat dengan peserta 10 Tim untuk Final dan semi final ini dihadiri lebih kurangnya ada 250 masyarakat yang merasakan puas atas terselenggaranya festival footsal yang berjalan lancar dan penuh sportivitas tinggi di wilayah kelurahan Angke ini.


 Pantauan tim media Pewarta Tambora seperti sebelumnya turnamen futsal festival olahraga rakyat sepanjang tahun 2018 ini sudah berlangsung sejak Sabtu, (10/2) dengan sukses dan menghadirkan 33 Tim peserta pertandingan.

Seperti biasa, acara ini juga dihadiri oleh lurah Angke, Kasatgas PolPP, Anggota Satpol PP, Babinkamtibmas, Babinsa, FKDM, Karang Taruna, LMK, Tokoh Madyarakat dan tokoh Agama serta para ketua RT/RW se kelurahan Angke.

Sebagai informasi tambahan, bahwa program festifal olahraga rakyat sepanjang tahun ini adalah salah satu program Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan sebagai upaya mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga, agar warga masyarakat hidup sehat. (Ipung/yus-in/red).




Posting Komentar

0 Komentar

Terkini