Antisipasi Tawuran, Lurah Duri Selatan Bersama Stackholder Sinergi Menjaga Wilayah

Lurah Duri Selatan Rizky Denni Ananda bersama Polsek Tambora Kompol Rosana, Sabtu (9/4/2022).

PEWARTA-TAMBORA.COM, Jakarta - Mengantisipasi terjadinya aksi tawuran di wilayahnya, Lurah Duri Selatan, Rizky Denni Ananda bersama Stackholder bersinergi dalam menjaga hal yang tidak diinginkan, seperti aksi tawuran.


Pantauan Media Pewarta Tambora, Rizky Denni Ananda yang terlihat dilokasi Jalan Duri Selatan V bersama Stackholder wilayah seperti para RT, RW FKDM, LMK, Satpol PP, PPSU dan warga, tampak turut antisipasi kemungkinan hal yang tidak diinginkan  terjadinya tawuran, Sabtu (9/4/2022) malam.


Ketika wawancara di hadapan Media Pewarta Tambora, Lurah Duri Selatan mengucapkan terima kasih kepada semua yang terlibat membantu dalam hal mengantisipasi menjaga wilayah Duri Selatan dari aksi tawuran.


Saat bersamaan patroli Polsek Tambora melintas yang dipimpin Kompol Rosana Albertina Labobar Sik, M.si, dalam himbaunnya Kapolsek kepada semua pihak baik itu pengurus wilayah dan masyarakat agar dapat menciptakan kondisi aman, nyaman apalagi tidak adanya tawuran di wilayah.


Saat berita ini dirilis situasi dan kondisi di wilayah Duri Selatan tetap terkendali dan kondusif.


Reporter: Supriyadi

Posting Komentar

0 Komentar

Terkini