HJ DWI KURNIASIH LURAH TAMBORA HADIRI PENYELENGGARAN LMK PRIODE 2017-2020


Jakarta Pewarta Tambora .com–Perbaikan dan pemeliharan serta pengembangan infrastruktur setiap
wilayah diadakan dalam setiap tahunnya dan dilaksanakan melalui Musrembang yang
direncanakan oleh LMK kelurahan. Ditahun 2017 ini semua LMK mempunyai rencana
program untuk membangun wilayahnya demi kesejahteraan masyarakat lingkungannya.

Di tahun 2017 ini untuk menjalankan program LMK maka perlu pemilihan
LMK yang demokratis agar pelaksanaan program LMK tersebut berjalan sesuai
keinginan masyarakatnya. Hadir dalam acara ini lurah Tambora Ibu  Dra .Hj Dwi Kurniasih
dan Staffnya, Kasipem Bapak Drajat Kasi Prasarana Ibu Debora  para
ketua RW, para ketua RT FKDM dan LMK periode tahun 2014 serta tokoh masyarakat.
Dalam penjelasannya Lurah Tambora ,mengatakan  bahwa
LMK adalah mitra kelurahan  untuk bersama
membantu membangun wilayah yang terarah dan positif dan perlunya kerjasama yang
terpadu agar pelaksanaan program berjalan lancar dan baik serta benar sesuai
programnya.
Dalam pemilihan dianjurkan lebih demokrasi sesuai suara yang
memilih, kemudian  LMK terpilih harus
lebih transparan dalam memberikan paparan programnya kepada masyarakat. Setiap
pelaksanan program harus mempunyai etika dan sesuai dengan undang – undang.
Dalam penjelasannya juga Lurah Tambora  meminta untuk  LMK
harus berada dalam lingkungannya bukan dari lingkungan lain, karena akan
menjadi penyebab  masalah yang harus dipertanggung jawabkan jika dari lingkungan
lain Tuturnya.

pemilihan dilksanakan oleh panitia Pbbc terdiri lima anggota panitia ketua panitia Pbbc Bana Santoso menjelaskan dari dua calon kandidat ada salah satunya incambent dan warga masyarakat hak untuk dipilih dan memilih .pelaksanaan dipilih oleh warga masyarakat yang mewakili jumlah 6 warga 1 dari pengurus Rt setempat jumlah hak pemilih dari 7 Rt 49 hak suara namun yang hadir mewakili warga 48 hak suara ,satu suara tidak bisa hadir dikarenakan ada satu halangan ucapnya.

Drajat selaku kasi kepemerintahan dan Trantib menjelaskan penyelenggaran pemilihan anggota LMK Priode 2017 - 2020   Kelurahan Tambora sudah cukup memenuhi syarat dan aturan sesuai yang di atur oleh  Perda nomer 5 tahun 2010 pada saat di wawancarai oleh Madia Pewarta Tambora di lokasi penyelenggaran LMK,menurut drajat siapapun nanti yang terpilih menjadi LMK agar dapat bekerja sama dengan pemerintah kelurahan sesuai dengan tupoksi LMK sebagai jembatan
Konsultatif masyarakat ungkap nya.


anggota terpilih LMK Priode tahun 2017-2020 di Rw  03 kelurahan Tambora Jakarta Barat, di Peroleh oleh,Incambent bapak Badai Timur dengan memperoleh hak suara 25. kandidat calon Ibu MAy memperoleh 23 suara yang tentunya kemenangan ini bukan berarti harus mencari siapa yang kalah siapa yang menang harapan Badai pada May dapat bekerja sama dalam melaksanakan program pemerintah untuk maju nya wilayah tambora ungkapnya.
(6/8)Lth.

Posting Komentar

0 Komentar

Terkini