DPW Jakarta Kemajuan Bangsa (JKB) DKI Jakarta, Gelar Pembentukan Panitia Deklarasi dan Pengukuhan Pengurus Organisasi



DPW Jakarta Kemajuan Bangsa (JKB) DKI Jakarta

JAKARTA - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Jembatan Kemajuan Bangsa (JKB) DKI Jakarta, tengah mengadakan rapat pertemuan bersama Pengurus lainnya, Minggu (5/2/2023) sekira pukul 14.00 WIB. Pertemuan tersebut membahas pembentukan Panitia Deklarasi dan Pengukuhan Pengurus Jembatan Kemajuan Bangsa (JKB) DKI Jakarta.


Pertemuan yang berlangsung di sebuah Warung Angkringan, Jalan Indraloka 2, Jakarta Barat tersebut dihadiri oleh Pengurus DPP Jembatan Kemajuan Bangsa (JKB), diantaranya Eta Wiwid selaku Ketua Umum dan Pendiri, Linda (Kesekariatan DPP), Dionisius Pati Muda (Koordinator Kabid Organisasi JKB).

 

Hadir pula Pengurus tingkat DPW DKI Jakarta selaku tuan rumah bersama jajaran juga beberapa Pengurus tingkat DPD-DPD Se-DKI Jakarta yang sudah terbentuk dan sedang dalam proses pengukuhan.

 

Pantauan tim Media, tampak anggota yang hadir sangat antusias dalam pembentukan kepanitiaan deklarasi. Pasalnya, didalam acara pembentukan kepanitiaan tersebut sekaligus adanya pengarahan pembentukan KSB dari DPD, DPC, KORDES/KORKEL serta leader pada setiap RT/RW yang sedang dipersiapkan oleh Ketua DPW DKI Jakarta.

 

Ketua Umum Jakarta Kemajuan Bangsa (JKB), Eta Wiwid menyampaikan, bahwa kedepan JKB akan selalu mendukung penuh dalam kegiatan DPW DKI Jakarta, dalam setiap program-program sosial dan kemasyarakatan yang sesuai dengan program JKB dan tidak keluar dari program utama JKB.

 

"Kami sangat bangga sekali dengan adanya DPW DKI Jakarta Jembatan Kemajuan Bangsa (JKB), semoga dalam setiap kegiatannya selalu mendapatkan ridho dari Allah SWT," ujar Eta Wiwid selaku Ketua Umum dan juga Pendiri Jakarta Kemajuan Bangsa (JKB).

 

"Kami berharap jajaran pengurus DPW DKI Jakarta beserta jajaran pengurus DPD-DPD, DPC-DPC serta KORKEL dan LEADER nya selalu menjaga kekompakan dan kesolidan dalam menjalankan roda organisasi. Menjaga kecintaan terhadap tanah air adalah modal bagi perjuangan dalam menjadi penjaga keutuhan NKRI," pungkasnya. (rls/azs)

Posting Komentar

0 Komentar

Terkini