Sosialisasi PPKM dan Pembagian Masker Gencar di Lakukan Babinsa Koramil 02/TB di Wilayah Binaan


Pewarta-tambora, Jakarta — Upaya pencegahan penyebaran Covid-19 intens di laksanakan Babinsa Koramil 02/TB Serka Nurhasan di wilayah kelurahan tanah sereal kecamatan Tambora Jakarta Barat 


Bersama dengan Polsek Tambora, Satpol PP dan jajaran staf kelurahan tanah sereal dengan jumlah 10 personil Serka Nurhasan menyasar 

Pasar impres jalan Tanah sereal XIII perbatasan RW 10 dan 11 kelurahan tanah sereal kecamatan tambora jakarta barat.minggu (3/10)


Dalam kegiatan tersebut petugas gabungan mensosialisasikan kepada warga masyarakat tentang arti pentingnya  Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat  (PPKM) kepada masyarakat dan juga membagikan masker kepada masyarakat yang tidak taat  menggunakan masker.


Terpisah Danramil 02/TB Kapten Inf Arja Suarja dalam keterangannya mengatakan, Kegiatan sosialisasi PPKM sebagai upaya dalam mencegah penyebaran covid-19 khususnya di wilayah binaan.


"Kegiatan sosialisasi PPKM tersebut menyasar masyarakat yang tidak taat menggunakan masker dan oleh petugas di berikan masker seraya menyampaikan pemahaman tentang pentingnya mematuhi protokol kesehatan". Terang Danramil


Karena kita tahu Lanjut Danramil pasar merupakan tempat keramaian dimana sangat rentan akan timbulnya penyebaran covid-19 untuk itu sosialisasi PPKM sangat penting di laksanakan, "Tutup Danramil Kapten Inf Arja .(rill/yus)


 Sumber Koramil 02/Tb

Posting Komentar

0 Komentar

Terkini