Bunda Rahma Salurkan Bantuan Kebakaran Melalui NU Peduli


JAKARTA - Bunda Rahma yang berprofesi sebagai guru, tengah melakukan penyerahan bantuan untuk korban kebakaran di wilayah Kelurahan Grogol, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Jumat (13/8/2021) sekira pukul 17.00 WIB. 


Bunda Rahma sapaan akrab ibu guru yang juga mahasiswi semester 8 STAI Publisistik Thawalib menyerahkan langsung bantuan di Posko Peduli NU berupa Pakaian layak pakai, makanan siap saji seperti roti dan bahan pokok seperti beras.


Adapun bantuan tersebut merupakan donasi yang terhimpun dari orang tua siswa-siswi TKIT Cahaya Islam maupun santriwan-santriwati TPA Cahaya Islam yang bernaung di bawah Yayasan Serba Bakti Cahaya Islam pimpinan Trio Segara, SH yang biasa disapa Ustad Abiyo. 


Sebagaimana diketahui, Posko NU Peduli merupakan posko bantuan untuk menghimpun bantuan dari warga masyarakat khususnya Nahdliyyin untuk kemudian disalurkan kembali kepada korban kebakaran. 


Dikesempatannya, Bunda Rahma menyampaikan, berawal bersama orang tua dan keluarga mengumpulkan bantuan, kemudian dengan inisiatif membuka open donasi WA story dan mendapati respon luar biasa dari para orang tua siswa maupun santri. 


"Setelah berkoordinasi dengan pihak sekolah dan yayasan, akhirnya saya koordinir bantuan dari para orang tua siswa dan santri dan sore ini bantuan saya himpun dan saya serahkan melalui Posko NU Peduli, saya percaya NU akan amanah untuk menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran," ungkapnya. (Andre Hans) 

Posting Komentar

0 Komentar

Terkini