Dinas Dukcapil Kelurahan Angke Adakan Sosialisasi Pemutakhiran Data KK di RW.04 Angke


PEWARTA-TAMBORA.COM, JAKARTA - Untuk mengantisifasi penduduk yang tidak terdata, terhapusnya data penduduk ganda dan tercapainya tertib administrasi kependudukan perlu diupayakan sosialisasi pemutakhiran data KK agar tertib database Kependudukan, mulai dari NIK, Nomor Rumah juga Status Perkawinan.

Hal ini diungkap oleh Aries Afriansyah, selaku Kasatlak Dukcapil Kelurahan Angke, yang didampingi Rama Petugas Lapangan Pemutakhiran Data di Kelurahan Angke, saat menggelar Sosialisasi Pemutakhiran Data KK, bertempat di Sekretariat RW.04 Kelurahan Angke, Tambora, Jakarta Barat, Rabu (31/10/2018).


“Sosialisasi ini bertujuan agar para ketua RT dapat menyampaikan pada warganya, yang kemudian warga dapat menyiapkan berkas yang diperlukan,” ungkap Aries Afriansyah.

Hingga berita ini disusun, Hadir dalam Sosialisasi tersebut, Para Ketua RT, Pengurus RW.04 Kelurahan angke, LMK, FKDM juga Babinsa Kelurahan Angke, dengan diakhiri Tanya jawab dan juga ramah tamah. (yus/red)

Posting Komentar

0 Komentar

Terkini