Wima Indonesia Bersama Chandra Motik Maritime Center Gelar Bakti Sosial.

Pewarta Tambora, Jakarta - Dengan takwa yang ada di dalam dada, kita bisa menunaikan puasa sebulan penuh dengan keyakinan bulat, semata karena Allah, serta hanya mengharap ridha-Nya, bukan karena apapun, dan siapapun.

Begitu juga dengan takwa, kita bisa mendirikan qiyam Ramadhan sebulan penuh dengan keyakinan bulat, semata karena Allah, serta hanya mengharap ridha-Nya, bukan karena apapun, dan siapapun. Dengan semuanya itu, Nabi pun menegaskan, bahwa dosa-dosa kita sebelumnya akan diampuni oleh Allah.
Demikian yang tersirat dalam pemikiran Chadra Motik disela-sela kunjungan Bakti sosialnya di Masjid Tua bersejarah yakni Masjid Luar Batang, Pasar Ikan, Jakarta Utara. Minggu (18/6/2017)

Kegiatan yang dilasanakan oleh Wima Indonesia dan Chandra Motik Maritime Center, selama Ramadhan, dengan bakti sosial di sejumlah titik kawasan DKI Jakarta adalah karena bentuk takwa di dalam dada.

“kita menghidupkan siang dan malamnya dengan ketaatan. Dengannya, kita pun berhasil memanen sebanyak-banyaknya amal shalih,” ungkap Chandra.

Belum lagi, lanjut Chandra, saat nilainya dilipatgandakan oleh Allah, sehingga keberkahannya mengalir deras. Terlebih, ketika kita berhasil mewujudkan misi-misi dan kerja-kerja besar di bulan yang agung dan mulia ini.

"Wajar, jika karena semuanya itu, kita lantas merayakan Hari Raya Idul Fitri, untuk merayakan kemenangan dan kesuksesan kita. Kemenangan dan kesuksesan kita mengalahkan syaitan, musuh bebuyutan kita, baik syaitan Jin maupun Manusia, termasuk diri kita sendiri,” terangnya.

Kita pun sukses menjaga diri kita dalam ketaatan, dan tak mencatatkan dosa atau maksiat. Karenanya, kesuksesan ini layak kita rayakan, sebagai Hari Raya kita. Sembari terus berikhtiar dan berdo'a, agar kita bisa meraih Hari Raya berikutnya.

Hal senada juga di katakan Sekretaris DKM Masjid Luar Batang Mansur Amin, Bahwa apa yang dilaksanakan oleh Bunda Chandra Motik adalah merupakan hal yang sangat luar biasa, tentang kepedulian dan rasa sasialnya yang begitu tinggi.

"Semoga kegiatan yang dilakukan Bunda Chandra ini, mendapat keberkahan dan pahala yang setimpal dari Allah SWT", ujar Daeng Mansyur sapaan akrabnya mengakhiri. (Nurhalim)

Posting Komentar

0 Komentar

Terkini