Pemasangan spanduk polres Jakarta barat oleh bimas angke

  Pewarta-tambora.Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke 71 yang akan diperingati pada tanggal 1 Juli 2017,serta menyambut datangnya hari Raya Idul Fitri 1438H, Kepolisian Sektor tambora melalui bimas Kel.Angke Aiptu Cecep Supriyadi bersama anggota FKDM,PPSU dan citra Bhayangkara memasang Spanduk Ucapan selamat dari polres Jakarta barat di depan pos pemadam kebakaran (damkar) unit angke Sabtu (24/06/2017).

 

  Spanduk yang bertuliskan ” Dengan semangat profesionalitas dan modernisasi POLRI berkomitmen untuk meraih kepercayaan masyarakat demi tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia yang sejahtera mandiri dan berkedaulatan",Polres Jakarta Barat juga mengucapkan "selamat Idul Fitri 1438.H"

  Dengan dipasangnya spanduk ini, Polri siap memperkuat solidaritas dalam bekerjasama dengan masyarakat di bidang kamtibmas, bekerja secara profesional dalam melaksanakan tugas sebagai penegak hukum serta menjalankan program Revolusi Mental yang teguh dan bijaksana dalam mengambil keputusan dan yang tidak kalah penting dapat bersinergi dengan warga masyarakat.

  Polri juga siap mengamankan kebijakan Pemerintah dalam setiap gangguan Kamtibmas di dalam negeri apalagi menjelang hari raya keagamaan termasuk hari raya idul Fitri.
(Yustrisna)



Posting Komentar

0 Komentar

Terkini