PEWARTA-TAMBORA.COM, Jakarta Barat – Kebakaran melanda permukiman padat penduduk di kawasan Jaya 65, Kelurahan Jembatan Besi, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, pada Minggu (11/1/2026) dini hari. Peristiwa tersebut menghanguskan 14 rumah tinggal dan satu bangunan konfeksi, dengan total warga terdampak sebanyak 37 kepala keluarga atau sekitar 150 jiwa.
Berdasarkan laporan assessment pendataan kaji cepat sementara, kebakaran pertama kali diketahui sekitar pukul 04.24 WIB. Api terlihat sudah membesar di lantai dua salah satu rumah warga. Warga sempat berupaya memadamkan api menggunakan alat seadanya, namun karena api cepat membesar, bantuan segera diminta ke pos pemadam kebakaran terdekat.
Petugas pemadam kebakaran mulai melakukan proses pemadaman pada pukul 04.28 WIB, dilanjutkan proses pendinginan hingga pukul 06.45 WIB. Seluruh rangkaian pemadaman dinyatakan selesai pada pukul 09.03 WIB, dan situasi dinyatakan aman serta terkendali.
Lokasi kejadian berada di Jalan Duri Bangkit, RT 008/RW 09, Kelurahan Jembatan Besi, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat. Objek yang terbakar merupakan rumah tinggal warga serta bangunan usaha konfeksi.
Dalam kejadian ini, tidak terdapat korban jiwa maupun korban luka bakar. Namun, kerugian materi ditaksir mencapai sekitar Rp1,7 miliar. Dugaan sementara penyebab kebakaran berasal dari fenomena kelistrikan.
Untuk sementara, warga terdampak mengungsi di Mushola Nuurul Yaqien. Pemerintah setempat bersama unsur terkait telah melakukan koordinasi untuk penanganan pascakebakaran dan pendataan lanjutan. [YS]
