Lurah Angke Hadiri Pengesahan Tan Tjoen Bie Sebagai Calon Tunggal Ketua RW.04.

Pewarta-Tambora, Jakarta - Untuk kali ketiga dalam waktu tidak kurang dari dua minggu Ketua RW di Kelurahan Angke disahkan sebagai calon tunggal, diantaranya RW 06 RW 01, dan untuk Rabu (6/11/19) malam ketua RW 04 juga disahkan sebagai calon tunggal, yang dihelat di jalan siaga 2 RT 013/04 Kelurahan Angke, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat.

Tan tjoen bie yang disahkan oleh sekretaris kelurahan Angke Adit Pratama ini, dalam sambutannya mengucapkan terimakasih pada semua pihak atas kepercayaan para RT dan masyarakat sehingga saya dapat melanjutkan amanah ini.

Selain Adit Pratama acara ini juga dihadiri lurah Angke H.Teddy Martadilla yang didampingi para kasie Kelurahan Angke, Anggota DPRD DKI Jakarta komisi III Lau sigvrida, Bhabinkamtibmas Aiptu Cecep Supriadi, Babinsa kelurahan Angke Serma Mian, LMK, FKDM para tokoh masyarakat, tokoh pemuda, tokoh agama dan karang taruna unit RW 04.


Acara yang dibuka dengan membaca basmalah dan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia raya ini berjalan sangat khidmat dan meriah ini dihadiri 150 undangan dimulai pukul 20.00 wib.

Dalam kesempatan ini lurah angke berpesan pada Ketua RW terpilih untuk lebih meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan beliau juga berharap pada warga masyarakat dapat mendukung penuh dan dapat bekerjasama lebih baik lagi, harapan beliau juga agar warga para ketua RT tidak sungkan sungkan untuk melaporkan baik secara washtap pribadi atau melalui group washtap bila ada saluran air yg tersumbat, untuk antisipasi genangan air bila musim hujan tiba.

"Saya tekankan pada Ketua RW 04 agar lebih meningkatkan pelayanan masyarakat dan menata wilayah RW 04 agar lebih baik lagi, begitu juga sebaliknya agar bapak ibu juga harus mendukung kinerja ketua RW nya,lalu para ketua RT silahkan lapor ke saya, hubungi saya,baik melalui jalur pribadi atau lewat Group washtap apabila ada saluran air yg tersumbat". ungkap Teddy Martadilla dalam sambutannya.

Hingga berita ini disusun, sekira pukul 21.40 WIB, acara masih berlanjut dengan ramah tamah. (Yustrisna)



Terkini